Oleh: beritajember | November 12, 2008

Ditemukan Situs Majapahit di Tamansari Wuluhan

situs-kunoBERITAJEMBER, Wuluhan—-Warga Desa Tamansari, Kecamatan Wuluhan beberapa hari terakhir ini geger. Ini menyusul ditemukannya situs tua di sana yang masih penuh tanda tanya. Seperti apa?  ADA yang berbeda dengan situasi Desa Tamansari, Kecamatan Wuluhan. Jika sebelumnya desa tersebut tampak sepi, namun beberapa hari terakhir terlihat ramai. Siang malam banyak orang hilir mudik di desa itu. Situasi yang berbeda ini setelah menyebar informasi penemuan situs kuno di salah satu pekarangan Sardi, salah seorang warga setempat.

“Pengunjung hari ini tidak seberapa banyak jika dibanding dengan hari-hari sebelumnya,” kata Marsito, salah seorang warga Tamansari, Kecamatan Wuluhan kemarin. Ramainya desa yang dihimpit areal persawahan yang luas itu terjadi sejak awal bulan November ini.

Sejatinya, di desa itu banyak ditemukan bangunan-bangunan sejenis. Ini diketahui sudah lama, sejak jaman mbah buyut warga di desa itu. Namun warga tidak ada yang peduli, bahkan cenderung membiarkan bangunan tersebut. Warga hanya meyakini bahwa bangunan itu merupakan peninggalan kerajaan Majapahit. Sebab pernah ditemukan, ada sebuah batu bata merah berukuran besar dengan goresan huruf sansekerta.

“Bangunan sejenis ini memang banyak dijumpai. Sebelum ini ada di seratus meter arah kanan tempat yang sekarang digali. Ini peninggalan Majapahit, sebab ada batu bata merah dengan tulisan seperti huruf jawa kuno yang sulit dimengerti,” kata Marsito lagi.

Situs yang baru saja ditemukan itu kali berbentuk bungker. Adalah Slamet, warga setempat yang kali pertama menemukan bangunan tersebut. Awalnya dia hanya menemukan sebuah batu merah ukuran besar yang tengahnya terdapat lubang kecil.

Mendapati batu bata yang agak unik itu, dia kemudian memperlebar penggalian hingga ditemukanlan bangunan yang mirip bungker. Kabar ini pun menyebar ke seluruh warga yang lain. Mereka pun berbondong-bondong ingin menyaksikan benda bersejarah itu.

Bersamaan dengan itu pula, penggalian dilanjutkan sampai kedalaman tujuh meter. Dari situlah mulai terlihat, bahwa batu bata besar itu merupakan bagian terkecil dari sebuah bangunan. Setelah penggalian beberapa kali, terlihat ada sebuah lorong besar. Kemudian dari lorong itu muncul sebuah aliran air.

Jumlah lorong itu ada dua buah. Dan masing-masing lorong itu mengalirkan air yang sangat jernih. Di atas lorong itu terdapat tatanan batu bata merah ukuran besar. Semua tertata sangat simetris. Terlihat jelas bahwa bangunan itu sangat kuat.

Kemudian di atas sebelah kiri bangunan terdapat sebuah tumpukan batu bata besar lainnya. Namun tumpukan itu sudah membentuk delapan penjuru mata angin. Bentuknya melingkar dan masing-masing penjuru itu ditunjukkan dengan jari-jari.

Diameter penjuru mata angin itu lebih kurang mencapai 1,5 meter. Kemudian di tengahnya terdapat lubang kecil yang tembus ke bagian dasar dari mata angin tersebut. Benda ini berada di bawah permukaan tanah dengan kedalaman empat meter. Kemudian di atasnya terlihat tumpukan batu bata merah dengan ukuran yang sangat besar juga. “Fungsi mata angin ini sebagai apa, kami sendiri juga tidak tahu,” kata Sayudi, warga lainnya.

Namun, yang jelas, beberapa warga menilai bahwa bangunan itu tak lepas dari nama desa yang ada, yakni Tamansari. Apakah Tamansari itu dahulu merupakan tempat yang indah atau sebuah tempat peristirahatan, tidak ada yang tahu persis.

Sejumlah warga menilai, jika daerah itu merupakan kawasan pemukiman yang indah, dalam penemuan itu tidak ditemukan adanya serpihan atap sebuah rumah. Yang ada hanya beberapa bangunan saja. Namun di daerah itu juga terdapat sumur yang airnya sangat bersih. “Lokasinya juga tak jauh dari sini,” kata Misnan, salah seorang warga di lokasi itu.

Sedangkan jika bukan pemukiman, di tempat itu juga ditemukan sebuah kendil yang di diduga berisi abu mayat. Saat ditemukan, kendil itu sudah hancur. Dan abunya berserakan. Kejadian ini sempat mengundang reaksi dinas purbakala. Menurut warga, beberapa petugas sempat mendatangi lokasi itu meski tidak menemukan apa-apa. Dan mereka juga tidak memberikan penjelasan bangunan apa yang ada di desa itu. “Saat datang mereka mengaku dari purbakala. Tapi setelah kami tanya bangunan apa ini, mereka tidak memberikan penjelasan,” kata Sumardi, warga setempat. [jawapos.com]


Tanggapan

  1. Purbakala selalu membuat saya terpesona. Cuma sayang sekali,… perhatian pemerintah, masayarakat dll kurang. Jadi eman sekali kalo udah diteemukan situs kemudian diacak-acak. Kenapa tidak, kemudian di explore, mana para arkeolog, geolog, dsb… please deh!! selamatkan warisan cagar budaya ini supaya kita tidak lagi menjadi bangsa yang SONGAR seperti sekarang. Bisakah kita jadi warga yang SANTUN??
    Tapi apa bisa ya,.. kalo cari makan aja udah susah??

  2. kebetulan saya adalah salah satu pemlilik tanah yg ditemukan situs tersebut.dan masih ada beberapa tempat disekitar yg belum di gali.saya punya referensinya.untuk itu saya menghimbau para pemerhati budaya yang peduli kiranya mau untuk membantu saya melestarikan situs kaputren TAMANSARI.saya kepingin situs disekitar utuh,jangan sampai rusak seperti yang sudah ditemukan sekarang.untuk yng peduli tolong kontak saya edo 03418654390_ 081803530679

  3. karena penggalian situs yg kurang provesional mengakibatkan situs KAPUTREN TAMANSARI,jadi rusak.dari dinas purbakala sendiri kayak ogah-ogahan menanggapi itu.padahal masih banyak situs disekitar yang belum tergali dan masih utuh.saya menghimbau yang peduli sejarah dan budaya untuk membantu saya,karena saya punya referensi situs disekitarnya.biar utuh dan dapat dilestarikan

  4. Saya sungguh prihatin ketika datang dan melihat situs Majapahit di Desa Tamansari Wuluhan, karena situs tersebut terkesan diacak-acak dan tidak ada perhatian sama sekali dari fihak oemerintah. Oleh masyarakat setempat dijadikan obyek wisata dadakan demi keuntungan sesaat tapi tidak memfikirkan akaibat kerusakan situs tersebut karena pengunjung masuk langsung ke lokasi dengan menginjak-injak situs yang mudah sekali longsor.

  5. saya juga pemerhati kebudayaan, saya baru tau kalo ditemukan situs purbakala di daerah tamansari, utk itu saya ingin datang ketempat itu, dan sebisa mungkin saya akan membantu melestarikan kebudayaan indonesia

  6. pemerintah Jember seharusnya tanggap tentang potensi sejarah yang bisa dimanfaatkan untuk kemajuan pariwisata. sayangnya, hal ini belum dapat dilihat sebagai sebuah peluang. Padahal apabila penemuan sejarah di Desa Taman sari wuluhan ini digarap serius maka setelah diadakan restorasi dapat dipromosikan sebagai salah satu tujuan wisata di kota jember yang secara otomatis akan mendatangkan keuntungan secara ekonomi bagi pemerintah jember dan masyarakat di sekitar.


Tinggalkan komentar

Kategori